Bahan:
250 gram Spaghetti La Fonte
350 gram La Fonte Saus Pasta Bolognese
50 gram Kacang polong (siap pakai)
6 btr Telur
½ sdt Garam
¼ sdt Lada halus
2 sdm Margarin-dicairkan
100 gram Jamur merang-iris tipis
Cara Membuat:
- Rebus spaghetti sesuai petunjuk pada kemasan lalu tiriskan
- Kocok telur, garam dan lada halus hingga agak mengembang, tambahkan margarin cair, aduk rata
- Masukkan jamur dan spaghetti, aduk rata, masak dalam wajan dadar dengan api kecil hingga matang dan kecoklatan, sisihkan
- Hangatkan La Fonte Saus Pasta Bolognese, tambahkan kacang polong, aduk rata, tuangkan ke atas omelette spaghetti
Tips:
Tutup bagian atas wajan dan gunakan api kecil agar omelette matangnya merata.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar