Kamis, 31 Oktober 2013

Resep Cumi Pedas Masak Kemangi

Bahan:

500 gram cumi-cumi ukuran sedang
100 gram daun kemangi
1 sdm air jeruk nipis
100 ml air
Garam secukupnya
Gula secukupnya
Minyak goreng secukupnya

Bumbu Yang Dihaluskan:

8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
3 buah cabai merah
5 buah cabai rawit (bisa disesuaikan selera)
3 butir kemiri sangrai
1 cm jahe
1 sdt asam
1/2 sdt terasi

Cara Membuat:
  1. Lepas kepala cumi, bersihkan tinta dan buang bagian tengahnya. Lepas kulit cumi, iris berbentuk cincin. Lumuri dengan jeruk nipis, diamkan selama 10 menit. Cuci bersih kembali.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, aduk-aduk.
  3. Masukkan cumi dan tumis hingga daging terasa kaku.
  4. Tambahkan air, masak hingga air menyusut dan daging cumi-cumi empuk.
  5. Tambahkan gula dan garam sesuai selera Anda.
  6. Sesaat sebelum diangkat, tambahkan daun kemangi.
  7. Sajikan Cumi Pedas Masak Kemangi saat masih hangat dengan nasi.

Resep Tongseng kambing

Makan siang apa nihhh?
Buat Tongseng kambing yukk, ada yang suka ga?
Siapin bahannya dulu yah.....

bahan.


400 gram Daging Kambing
2 lembar Daun Salam
1000 ml (1 liter) Air
800 ml Santan dari 1/2 butir Kelapa
2 cm Lengkuas, dimemarkan
1 batang Serai, diambil putihnya, dimemarkan
150 gram Kol, dipotong kotak
2 batang Daun Bawang, dipotong cacah sepanjang 2 cm
1 buah Tomat merah, dipotong-potong
3 siung Bawang Merah diiris tipis-tipis
4 buah Cabe Rawit merah, dipotong cacah sepanjang 2 cm
2 1/2 sendok makan Kecap Manis Bango
4 sendok makan Minyak untuk menumis

Bumbu halus

3 siung Bawang Putih
4 butir Bawang Merah
4 butir lada
3 buah Kemiri, disangrai
3 cm Kunyit, dibakar
2 cm Jahe
1 sendok teh Ketumbar
1 1/2 sendok teh Garam

Cara Membuat

Rebus daging kambing dan daun salam dalam air mendidih, tunggu sampai daging matang. Angkat dan buang airnya, potong-potong dagingnya menjadi potongan kecil-kecil.
Rebus santan, bumbu halus, daun salam, lengkuas dan serai sambil diaduk, tunggu hingga mendidih. Setelah mendidih, sisihkan.
Panaskan minyak. Tumis bawang merah, cabe rawit merah dan daging kambing sampai harum.
Tambahkan kol ke dalam tumisan, tumis kol hingga layu.
Masukkan Kecap Manis Bango, aduk rata.
Tuang kuah santan, tunggu hingga mendidih.
Setelah kuah santan mendidih, tambahkan daun bawang dan potongan tomat, masak hingga matang, sajikan hangat.

Resep Strawberry Cooler

bahan.

500 gr strawberry segar, bersihkan
2 sdm air jeruk lemon
175 gr yoghurt rasa strawberry
500 ml susu cair
2 sdm gula pasir
Es batu

Cara membuat :
- Proses strawberry, air jeruk lemon, yoghurt, susu dan gula pasir dalam blender hingga tercampur rata dan gula larut, angkat.
- Masukkan ke dalam gelas saji hingga hampir penuh, tambahkan es batu.
- Sajikan segera.

Senin, 28 Oktober 2013

Resep Pindang Asam Iga Kambing

Bahan bahan
 

-600 gram Iga Kambing, potong-potong
-3 sendok makan Kecap Manis Bango
-3 lembar Daun Salam
-1 ibu jari Lengkuas, memarkan
-4 sendok makan Minyak untuk menumis-
-15 Cabe Rawit, biarkan utuh
-1 sendok teh Asam Jawa, dipadatkan, dibakar hingga hitam
-1 liter Air

*Bumbu yg di haluskan
 

-6 butir Bawang Merah
-3 siung Bawang Putih
-2 sendok teh Garam
-1/2 sendok teh lada

*Cara memasak
 

Tumis bumbu yang dihaluskan, lengkuas, salam hingga harum lalu masukkan iga kambing, tumis hingga berubah warna.Tambahkan kecap, air, asam, masak hingga lunak dan air sisa setengahnya.(utk 6 org)

Pindang Asam Iga Kambing yang rasanya asam juga segar di lidah. Mau coba? Tunggu apa lagi, segera praktekkan resep ini di dapur Anda!

Sabtu, 26 Oktober 2013

resep Kambing Sambal Kemangi

Bahan :

Untuk Merebus Daging :

500 gr daging kambing/domba ( bisa bagian sengkel, iga, has luar, has dalam )
Serai
Jahe
3 siung bawang putih
4 siung bawang merah
Garam
Merica putih
Air secukupnya
Untuk Membuat Sambal :
12 cabai merah keriting
12 cabai rawit merah
5 cabai merah besar
7 siung bawang merah
5 siung bawang putih
3 buah tomat, buang biji
Serai, memarkan
Air rebusan daging secukupnya
Gula pasir
Garam
Daun kemangi
Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat :
  • Didihkan air dan garam, lalu rebus daging bersama bumbu rebusan yang telah dimemarkan. Tambahkan merica dan masak lebih kurang 40 menit hingga empuk. Sisihka
  • Blender tomat, bawang putih dan bawang merah hingga halus. Setelah itu masukkan cabai dan blender kasar.
  • Panaskan minyak, tumis bumbu yang telah diblender. Masukkan serai dan tumis hingga harum.
  • Masukkan daging kambing yang telah direbus, tambahkan air rebusan / kaldu sedikit. Masukkan gula dan aduk hingga rata. Diamkan beberapa saat hingga bumbu menyatu dengan daging, tambahkan air dan garam lagi jika perlu. Masak lebih kurang sekitar 30 - 40 menit sampai bumbu benar - benar meresap. Sekali lagi tambahkan air jika masakan mulai mengering.
  • Ketika mendekati 5 menit sebelum penyajian tambahkan daun kemangi. Aduk hingga rata, angkat dan sajikan.
Tips Menghilangkan Bau Pada Kambing

1. Tidak perlu mencuci daging kambing, cukup bersihkan dengan paper towel atau lap bersih.
2. Sebelum diberi bumbu Anda dapat melumuri daging kambing dengan air jeruk nipis / limo.
3. Anda dapat juga menggosok potongan mentimun pada daging kambing. Getah dari ketimun dapat menghilangkan bau tidak sedap.
4. Gunakan bumbu - bumbu seperti daun salam, serai, jahe, kari, jinten, pala, cengkeh, kayu manis, bunga lawang sebagai penghilang bau.
5. Jangan mencampur jeroan dan daging dalam satu rebusan untuk menghindari bau.

Kamis, 17 Oktober 2013

resep Kambing masak Asam Pedas

Siapa yang punya iga kambing di rumah?
Buat "Kambing masak Asam Pedas"

Siapin dulu bahannya yah,

1 kg Iga Kambing, potong
3 liter Air untuk merebus iga
5 sendok makan Kecap Bango Manis Pedas Gurih
2 batang Serai, memarkan
3 lembaar Daun Salam
1 ibu jari Lengkuas, memarkan
1 sendok makan Asam Jawa, lumatkan dengan Air, saring
4 sendok makan Minyak untuk menumis

Bumbu yang dihaluskan

3 cm Jahe
2 cm Kunyit
1/2 sendok teh lada
2 sendok teh Garam
4 siung Bawang Putih
6 butir Bawang Merah
5 buah Cabe Merah meriting
5 butir Cabe Rawit
4 butir Kemiri
1 buah Tomat
1 sendok teh Gula Pasir

Cara memasak

Rebus iga hingga 1/2 lunak.
Tumis bumbu yang dihaluskan, lengkuas, salam, serai hingga harum lalu masukkan iga kambing, masak hingga berubah warna dan iga kambing menyatu dengan bumbu.
Masukkan air, biarkan mendidih. Lalu tambahkan Kecap Bango Manis Pedas Gurih, air asam, masak dengan api kecil hingga iga lunak.
Sajikan dengan emping.
Untuk 4 - 6 orang

Rabu, 16 Oktober 2013

Mixed Fruit Chiffon Roll Cake

Bahan:
110 gram Terigu Kunci Biru
    5 butir Kuning telur
  50 gram Gula
    1 gram Garam
  50 gram Minyak sayur
  50 gram Susu cair?
    1 gram Baking powder
    5 butir Putih telur
100 gram Gula
    1 gram Cream of tar-tar
  40 gram Kismis
  20 gram Cherry merah
  20 gram Cherry hijau
 
Bahan Filling:
150 gram Selai strawberry
 
Cara Membuat:
1. Kocok kuning telur, gula, garam, minyak sayur, terigu Kunci Biru, susu cair dan baking powder hingga tercampur. (adonan 1)
2. Kocok di tempat lain: putih telur, gula, dan cream of tar-tar hingga mengembang dan kaku. (adonan 2)
3. Masukkan ¼ bagian putih telur (adonan 2) ke dalam (adonan 1); aduk rata. 
4. Setelah tercampur, teruskan hingga putih telur habis.
5. Masukkan kismis, cherry merah dan hijau yang sudah dipotong-potong, aduk rata.
6. Siapkan loyang ukuran 30x30x3 cm yang sudah diolesi shortening putih dan diberi kertas roti.
7. Bakar dalam oven pada suhu 200 derajat C selama 12 menit.
8. Setelah matang, biarkan hingga hangat. Oles dengan selai strawberry, kemudian langsung digulung.
 
Tips:
1. Wadah dan peralatan untuk mengocok putih telur harus bersih dan kering, bebas dari lemak dan air.
2. Gulung cake segera setelah cake hangat. Bila terlalu dingin, roll cake akan pecah teksturnya.

Selasa, 15 Oktober 2013

tips & trik cara mengolah daging kambing agar tidak bau

Menghilangkan bau kambing pernah menjadi tantangan buat saya, tapi ternyata ada caranya lho, Bu. Agar daging kambing yang kita olah tidak bau, pertama rebus daging kambing yang sudah dipotong-potong dengan potongan lobak. Pakai lobak secukupnya saja, dan rebus bersama daging kambing tersebut kurang lebih selama setengah jam. Setelah setengah jam direbus, daging kambing sudah siap untuk diolah menjadi masakan daging kambing yang ingin Ibu buat. Semoga tips ini bermanfaat ya,

Resep Bawal Kukus Bumbu

Bosen masak ikan dengan cara di goreng?? Kali ini kita coba dengan cara dikukus yuk!! Jelas lebih sehat.

BAHAN
  • Ikan Bawal 1 ekor (+/- 500gr)
  • Daun Bawang 2 tangkai, potong kecil panjang
  • Air jeruk nipis 2 sdm
  • Cabe merah besar 1 buah, potong besar serong
  • Cabe hijau besar 1 buah, potong besar serong
  • Blue Band 1 sdm
  • Bawang putih 4 siung, memarkan
  • Taoco hitam/taosi 1 sdt
  • Jahe 2 potong tipis, iris korek api
  • Lada 2 sdt
  • Saus tiram 1 sdm
  • Kecap asin 1 sdm
  • Air 3 sdm
Cara Memasak
  1. Tumis bawang putih dan jahe dengan Blue Band hingga harum, lalu masukkan taoco hitam/taosi.
  2. Tambahkan air, saus tiram, kecap asin, jahe, masak sebentar, angkat.
  3. Letakkan ikan dalam wadah tahan panas, lalu lumuri dengan jeruk nipis, kemudian susun, cabe, daun bawang dan siram sausnya lalu kukus 20 menit.
  4. Sajikan hangat.

Senin, 14 Oktober 2013

Bahan-bahan Alami Ini Bisa Bantu Hilangkan Bekas Luka

Bekas luka pada kulit tubuh memang menyebalkan. Selain mengganggu keindahan kulit bekas luka juga menganggu penampilan terutama bagi wanita, yang ingin memilih pakaian. Memakai krim penghilang bekas luka harganya mahal? Kamu dapat menggunakan bahan-bahan alami dan sederhana yang dapat membantu menghilangkan bekas luka.

Inilah beberapa bahan alami yang dapat digunakan untuk menghilangkan bekas luka seperti dilansir dari Boldsky :

Jus lemon

Lemon kaya akan vitamin C yang dapat membantu mencerahkan warna kulit. Menerapkan jus lemon pada bekas luka bakar atau alergi juga dapat membantu menghilangkannya. Caranya cukup dengan mengoleskan air perasan lemon pada daerah bekas luka, kemudian pijat selama 2 menit. Lakukan rutin setiap malam pada bekas luka yang telah mengering.
Almon dan minyak zaitun
Untuk menghilangkan bekas luka membandel secara alami cobalah menggunakan almon dan minyak zaitun. Coba pijat daerah bekas luka dua kali setiap hari dengan almon dan minyak zaitun selama beberapa menit. Melakukan cara tradisional ini dipercaya efektif untuk menghilangkan bekas luka secara bertahap.

Jus tomat

Tomat mengandung banyak vitamin yang efektif untuk mengangkat sel kulit mati dan efektif membantu mengurangi bekas luka secara alami. Cara menghilangkan bekas luka menggunakan tomat adalah dengan mengambil sepotong tomat kemudian hancurkan tomat gunakan sebagai lulur di daerah bekas luka. Gunakan satu kali setiap hari secara teratur.

Lidah buaya

Ekstrak lidah buaya mengandung nutrisi yang baik bagi kulit. Tak hanya ampuh menghilangkan bekas luka membandel, ekstrak lidah buaya juga dapat melembutkan kulit. Cara cukup dengan mengoleskan getah lidah buaya pada bekas luka sambil dipijat sekitar 2 menit, diamkan beberapa saat. Lakukan cara ini secara teratur dapat membantu menghilangkan bekas luka.

Susu

Susu memiliki kandungan pemutih alami yang baik untuk membuat kulit tampak lebih putih dan juga efektif untuk menghapus bekas luka. Caranya cukup dengan membuat lulur dari susu untuk daerah bekas luka, gosok-gosok selama 10 menit. Tambahkan beberapa tetes air lemon untuk hasil terbaik. Gunakan setiap sebelum mandi untuk mendapatkan hasil maksimal.
Itulah beberapa bahan alami untuk membantu menghilangkan bekas luka membandel. Selamat mencobanya sendiri dirumah ya

Mitos Seputar Daging Kambing

Beberapa hari lagi kita akan berhari raya Kurban. Di hari raya Idul Adha ini, sebagian masyarakat akan menikmati makanan yang mengandung daging kambing atau daging sapi. Jika ingat daging kambing, saya ingat  beberapa mitos yang sangat diyakini masyarakat kebenarannya.

Mitos pertama, masyarakat yang kebetulan diketahui tekanan darahnya rendah atau hipotensi (tensi < atau = 90/60) akhirnya meningkatkan konsumsi daging kambing agar tensinya naik. Tekanan darah rendah dapat disebabkan oleh berbagai hal.  Bisa karena perdarahan, kurang minum sampai dehidrasi karena berbagai sebab, kelelahan atau kurang tidur. Tensi yang rendah juga dapat disebabkan karena gangguan pada jantung baik karena kelainan katup atau serangan jantung bahka gagal jantung.

Tetapi pada sebagian masyarakat tanpa melihat kenapa tensinya rendah langsung mengkonsumsi daging kambing secara berlebihan. Kalau tensi turun karena gangguan jantung, mengkonsumsi daging kambing yang berlebihan justru akan fatal dan memperburuk keadaan.

Dampak langsung akibat mengkonsumsi daging kambing berlebihan adalah sembelit. Kalau kebetulan mempunyai penyakit GERD (penyakit dimana asam atau isi lambung balik arah ke atas), maka GERDnya akan bertambah parah setelah menkonsumsi daging kambing berlebihan. Belum lagi efek jangka panjang berupa peningkatan kadar lemak dan kolesterol darah.

Mitos kedua yang juga beredar di tengah masyarakat adalah bahwa “torpedo” atau testis kambing akan meningkatkan gairah seksual atau sate kambing setengah matang meningkatkan gairah seksual. Ternyata, hal inipun tidak sepenuhnya benar.

Memang testis kambing banyak mengandung testosteron yang dapat meningkatkan gairah seksual. Tetap sebenarnya peningkatan gairah seksual terjadi karena multifaktor dan tidak semata-mata berhubungan dengan makanan.

Daging kambing, sama halnya daging merah lain seperti daging sapi mengandung lemak yang tinggi. Lemak hewani biasanya mengandung lemak jenuh. Lemak jenuh ini banyak mengandung LDL lemak jahat yang bisa menumpuk pada dinding pembuluh darah kita.

Selain lemak, daging kambing juga mengandung protein hewani. Protein kita butuhkan untuk menggantikan sel-sel yang rusak dan sebagai zat pembangun.

Daging kambing termasuk juga daging sapi yang akan menjadi santapan utama Hari Raya Kurban mengandung zat gizi yang memang kita butuhkan tetapi kalau jumlahnya berlebihan akan mengganggu kesehatan kita. Dan jangan lupa imbangi banyak makan buah dan sayur untuk mengurangi efek samping dari makan daging berlebihan.

Salam sehat, selamat makan daging kurban dan tetap sehat.

Ari F Syam

Sumber :
Editor : Asep Candra

Sabtu, 12 Oktober 2013

tips cara membuat muffin yang mengembang dan bagus

Muffin seringkali terasa berat dan agak keras teksturnya. Bagaimana membuat muffin yang ringan dan mengembang bagus?

Muffin sebenarnya cake yang mudah. Cake khas Inggris ini memakai bahan-bahan kering yang dicampur jadi satu dan bahan-bahan cair yang bisa dicampur jadi satu juga. Saat membuat adonan, campurlah bahan-bahan kering (terigu, baking powder, rempah bubuk, dan vanili bubuk) menjadi satu dalam sebuah mangkuk. Lalu buatlah cerukan di bagian tengahnya. Kocok telur hingga lepas berbuih dan campur dengan susu dan mentega leleh hingga rata. Ini untuk memudahkan mencampur dengan bahan kering.
Tuangkan bahan cair ini ke dalam cerukan terigu. Mulailah mengaduk dengan kocokan kawat atau spatula dari arah tengah hingga ke pinggir hingga tercampur rata. Jangan terlalu kuat mengaduk karena akan membuat adonan jadi agak keras saat matang.Tuangkan ke dalam loyang muffin hingga 3/4 tinggi cetakan karena muffin akan mengembang. Muffin yang bagus akan mengembang rata dan teksturnya ringan empuk.

resep muffin keju


Bahan Utama:

250 gr Terigu Kunci Biru     
250 gr Telur utuh         
250 gr Gula Halus         
3 gr Garam               
5 gr Baking powder        
50 gr Margarin               
30 gr Salad oil            
6 gr Cake Emulsifier         
5 gr Vanilla Essence          
150 gr Keju Edam       

Cara membuat:
  1. Kocok gula halus, emulsifier, garam dan telur utuh hingga mengembang.
  2. Secara terpisah, campur terigu dan baking powder, lalu ayak.
  3. Masukkan campuran tepung terigu ke dalam kocokan telur sedikit demi sedikit, lalu aduk hingga  rata.
  4. Tambahkan vanilla essence, aduk rata.
  5.  Masukkan margarin cair dan salad oil, aduk rata.
  6. Tambahkan keju edam parut/ potong kecil-kecil.
  7. Poles adonan dengan kuning telur, lalu taburi parutan keju edam.
  8. Tuang ke dalam cetakan muffin yang sudah dialasi dengan kertas kue.
  9. Bakar di oven dengan temperature 190-200°C selama 20 menit.
  10. Saran penyajian:
Jika sudah matang, biarkan sebentar hingga dingin lalu nikmati dengan kopi/teh hangat atau susu hangat sebagai sarapan di pagi hari.

Resep Buntil Tempe

Bahan:
  • 2 ikat daun ketela pohon
  • 2 bh tempe ukuran 14X12X2 cm
  • 1 ons teri putih
Bumbu:
  • 3 bh cabai merah, di iris tipis
  • 3 bh bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdm garam.
Cara Membuat:
  1. Hancurkan tempe, campur dengan teri dan cabe.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih dan garam. Masukkan bumbu ke dalam campuran tempe lalu aduk rata.
  3. Siapkan beberapa lembar daun ketela pohon, bentangkan di atas nampan.
  4. Beri adonan secukupnya lalu bungkus dengan daun ketela sampai rapat
  5. Kukus sampai matang. Angkat dan hidangkan.


Resep PANADA ISI TUNA PEDAS

Kalau bikin roti pasti deh isinya kalau ngga coklat ya keju. Soalnya anak-anak memang doyannya cuma itu. Sekarang mau coba isi tuna pedas. selamat mencoba.


Bahan:
  • 250 gram daging ikan tuna
  • Bumbu halus: 2 siung bawang putih, 4 buah bawang merah, 6 buah cabai merah, 3 buah cabai rawit
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm gula pasir
  • Minyak goreng
Cara membuat:
  1. Goreng ikan tuna, suwir-suwir, sisihkan
  2. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga matang
  3. Masukkan daging ikan tuna, aduk rata
  4. Tambahkan garam dan gula
  5. Masak sambil diaduk hingga ikan matang
  6. Angkat
Kulit
Bahan:
  • 250 gram terigu cakra kembar
  • 1 sdm ragi instan
  • 1 buah kuning telur
  • 1 sdm minyak goreng
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 100 ml air (kurang lebih)
Cara membuat:
  • Campur dan aduk rata terigu, ragi, garam, gula, minyak, dan telur
  • Tambahkan air sedikit demi sedikit
  • Uleni hingga kalis
  • Buat bulatan besar, simpan dalam wadah dan diamkan sekitar setengah jam hingga mengembang
  • Bagi adonan menjadi 10 buah, bentuk bulatan
Panada
Bahan:
  • Bahan isi Tuna Pedas
  • Bahan kulit
  • Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
  1. Pipihkan bulatan adonan kulit satu per satu isi dengan adonan isi, tutup dengan membentuk lilitan
  2. Goreng dalam minyak panas (deep fry) hingga kecoklatan, angkat

Resep Udang Goreng Mayonaise Special

Bagi anda pencinta seafood terutama udang, masakan ini pasti sudah tidak asing lagi bagi anda, Udang Goreng Mayonaise. Masakan yang biasa anda temukan di restoran Chinese Food sesekali juga bisa hadir di meja makan rumah anda loh, apalagi masakan ini tidak terlalu sulit untuk diikuti, yuk kita coba...


(Untuk 3 Porsi)

Bahan-Bahan

1. Udang kupas 500gr
2. Tepung terigu 300gr
3. Telur 4btr (Diambil putihnya saja)
4. Sagu 100gr
5. Garam 1sdt
6. Lada 1 1/2 sdt
7. Mayonaise
8. Wijen putih

Cara membuat campuran tepung terigu

Masukkan tepung terigu dan tambahkan sagu, lalu beri garam dan lada. Aduk hingga bercampur.
Cara Memasak

1. Udang bersihkan dengan cara kupas kulitnya, sisakan bagian ekor.
2. Celupkan udang ke putih telur.
3. Setelah itu balurkan udang ke dalam adonan tepung terigu yang telah dicampur tadi.
4. Goreng udang hingga matang kecoklatan
5. Angkat udang, lalu berikan mayonaise, terakhir taburi wijen putih sebagai garnish.

Udang mayonaise ini dapat dijadikan menu tambahan ataupun sebagai camilan disaat santai. Selamat mencoba udang mayonaise

Rabu, 02 Oktober 2013

Es Kelapa Muda Gula Merah

Di siang bolong yang terik meneguk minuman dingin yang segar serasa berada di surga. Es Kelapa Muda Gula Merah bisa jadi pilihan. Yuk, bikin!

Bahan:
  • 2 buah kelapa muda
  • 100 ml air
  • 250 gr gula merah, sisir
  • 2 lembar daun pandan
  • Es batu secukupnya
Cara membuat:
1. Didihkan air, masukkan gula merah dan daun pandan, masak hingga gula larut. Angkat, saring, dinginkan.
2. Keruk kelapa, campur dengan air kelapa dan sirup gula merah, aduk rata.
3. Masukkan ke dalam gelas saji, tambahkan es batu. Sajikan segera.
Hasil: 4 porsi

Omellete Mushroom Cheese

Siapkan :

4 butir telur
2 sdm margarin
½ buah bawang bombay, cincang halus
1 siung bawang putih, cincang halus
100 gr jamur kancing, iris tipis
3 lembar daging asap, potong-potong
50 gr DANCOW Full Cream, larutkan dengan sedikit air
50 gr keju parut
2 batang seledri, iris halus

Caranya :

1. Panaskan margarin, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum
2. Masukkan jamur kancing dan daging asap, aduk hingga rata. angkat
3. Kocok telur dan susu DANCOW, masukkan tumisan jamur, tambahkan keju parut, seledri, garam dan merica bubuk, aduk hingga rata
4. Panaskan sedikit margarin diatas pan dadar, masukkan adonan lalu masak hingga matang, angkat dan sajikan

Gampangkan?
Tertarik untuk mencoba?